Jumat, 08 Maret 2013

Cinta


Ku tak mengerti bagaimana cara cinta menyapa
Bagai tak memiliki sepasang mata
Menyapa hati dengan tiba-tiba

Ku tak mengerti mengapa cinta menyapa
Apakah datang dengan membawa luka
Atau rona bahagia ?
Entahlah …
Itu menjadi rahasia dibalik s’buah Tanya

Cinta ..
Ku mohon datanglah seperti hujan
Yang membawa keberkahan
Untuk s’tiap hati yang kau hampiri dengan keikhlasan
Jangan biarkan ini hanya sekejab bagai angin yang berhembus kencang …

Tidak ada komentar:

Posting Komentar